JAKARTA | diarykepri.com – Dokter Konsultasi Kesehatan Tulang Lutut dan Panggul atau hip and knee dari Pusat Rehabilitasi (Pusrehab) Kementerian Pertahanan Kolonel CKM dr. Sunaryo Kusumo, Sp.OT (K) mengungkapkan, Presiden terpilih Prabowo Subianto hanya menjalani rawat jalan usai kaki kirinya yang cedera dioperasi.
Sunaryo menyebut Prabowo sudah tidak perlu menjalani rawat inap di Rumah Sakit Pusat Pertahanan Nasional (RSPPN) Panglima Besar Soedirman, tempat dimana dia melakukan operasi tersebut.
“Ya seperti operasi-operasi yang lainnya, seperti operasi lainnya, dirawat, setelah itu namanya rawat jalan, adalah tidak dirawat lagi di rumah sakit,” ujar Sunaryo dalam jumpa pers di Pusrehab Kemenhan, Jakarta Selatan, Jumat (5/7/2024).
Baca juga : Menhan Prabowo Akan Jalani Operasi Tulang Lutut Dan Panggul
Sunaryo mengatakan, Prabowo sudah dalam kondisi sehat, seperti yang terlihat ketika dia berjalan kaki saat upacara HUT Bhayangkara ke-78 yang dilaksanakan di lapangan Monas, Gambir, Jakarta Pusat pada Senin (01/07/2024).
Dia menyebut Prabowo bisa berjalan kaki tanpa bantuan orang lain dan alat bantu seperti tongkat.
Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial (Kabid Rehabsos) Pusrehab Kemhan ini menegaskan, Prabowo masih perlu melakukan kontrol ke RS. Dia mengungkapkan, kaki Prabowo yang telah dioperasi juga sudah diperban. “Pasti ada, rawat… Kan diperban, dan lain-lain pasti ada,” imbuh Sunaryo.
Sebelumnya, Presiden terpilih 2024-2029 sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengungkapkan dirinya telah berhasil menjalani operasi cedera kaki satu minggu yang lalu. Prabowo menjalani operasi itu di RSPPN Panglima Besar Soedirman, Bintaro, Jakarta.
“Saya ucapkan syukur alhamdulillah kepada Allah SWT beserta ucapan terima kasih kepada tim dokter yakni Brigjen TNI Purn dr Robert Hutauruk, Kolonel dr Sunaryo, dr Siska Widayati, dibantu dengan dr Thomas dan seluruh perawat serta pada tenaga medis di RSPPN Sudirman atas keberhasilan tindakan operasi besar yang dilakukan kepada saya,” ujar Prabowo dalam keterangannya, Ahad (30/06/2024) malam.
Prabowo lantas berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena telah memberikan dukungan moril dan doa. Meski sadar bahwa operasi itu berisiko tinggi, namun Prabowo meyakini semua dokter sangat handal.
“Semua ini untuk negara dan bangsa. Saya juga yakin tim dokter dan seluruh tenaga medis yang menanganinya pun handal dan profesional,” tandas Presiden RI terpilih ini.(ai)